Senin, 06 Juni 2016

"Singapura! Sehari saja... lah!"


Cerita Journey saya Maret 2012...
Terbangun oleh petugas Costum pemeriksa passport dan menandatangani bahwa kami resmi keluar Malaysia. Satu jam kemudian kami dipersilakan turun kereta untuk menuju pemeriksaan imigrasi dan mengambil ijin masuk Singapura. Begitu keluar Stasiun Woodsland KTM  kami sudah tiba di Singapura. Naik Bus dari  Woodsland sta khusus  MRT Singapore menuju Central Park lalu jalan kaki ke Merlion Park yang ada patung kepala singa sangat ngehits itu.  Di depan kepala singa itu terbentang teluk dan di seberangnya ada tempat yang berdiri sebuah hotel dengan menyangga sebuah bangunan lagi di atasnya  seperti sebuah kapal : Marina  Bay.


*istirahat dulu di bawah jembatan ah... (namanya juga nggembel ahay! kangennya juga tempat seperti ini!)




Setelah sarapan dan istirahat sejenak kami melanjtkan jalan kaki mengitari Bay.... dan menuju Marina Bay untuk membeli tiket FunVee City Tour



Funvee City Tour adalah bus bertingkat dengan atap terbuka (Double Decker), memungkinkan kamu untuk mengunjungi 30 objek wisata. Kamu akan berpetualang mengelilingi kota Singapore dipandu oleh funvee city tour’s funbassador. Perjalanan kamu akan dimulai di Singapore Flyer kemudian bus akan melewati Esplanade Bridge, dimana kamu bisa mengambil gambar Marina Bay Sands, menuju Merlion Park dan Lau Pa Sat (Pasar Festival). Di sana kamu akan melihat Tooth Relic Buddha Temple. Selanjutnya kamu akan disuguhkan dengan pemandangan Singapura yang modern di Clarke Quay dan diteruskan ke Botanic Gardens. Kemudian kamu akan dibawa kembali ke kehidupan kota yang serba cepat, Orchard Road, hingga akhirnya kembali kembali ke Singapore Flyer. Tiket yang harus dibayar untuk petualangan berulang ini adalah S$. 19.00. Lagi lagi di Chinatown kami berhenti dan turun untuk jalan-jalan sejenak. Chinatown Singapore sangat berbeda dari Malaysia apalagi di Indonesia.... di sini sangat bersih tanpa sampah bahkan musim hujan seperti ini pun gak ada air tergenang. Melewati Pagoda St, Temple St, kami foto-foto sebentar.







Lalu saya tertarik dengan keberaadan sebuah Masjid bersejarah di lokasi ini. Masjid Jame Chulia Masjid ini dibangun pada tahun 1826, Jamae Chulia Mosque atau Mesjid Jamae Chulia adalah yang pertama dari tiga mesjid di Chinatown yang dibangun oleh Chulias, seorang Tamil Muslim dari Pantai Koromandel di India Selatan. Bersama dengan tetangganya, Sri Mariamman Temple, masjid berdiri di lokasi yang didominasi etnis Cina.




Dengan FunVee City Tour kami melanjutkan perjalanan sekalian kembali ke Woodsland Checkpoint, kami berhenti di orchard-road-singapore
Lalu kami menuju subway MTR dan langsung menuju Woodsland Sta lalu ke Woodsland Check point dan Balik ke Kuala Lumpur dengan Kereta KTM Senandung Sutra kelas Coc (tidur)





Pukul 06.00 tiba di KL kami langsung mandi di sta Sentral  lalu sarapan di Sentral Food Court, nyantai sejenak, lalu kami naik Bus ke Bandar KLIA untuk kembali ke Yogyakarta dengan Air Asia tentunya .


Tidak ada komentar:

Posting Komentar